Bupati TTU Lepas 100 Buah Balon ke Udara, Tanda Dimulainya Rangkaian Kegiatan HUT ke-100 Kota Kefamenanu
Bupati Timor Tengah Utara (TTU) Drs. Juandi David melepas sebanyak 100 buah balon ke udara usai melaksanakan Upacara Peringatan ke-114 Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2022 lalu, dan baru dilaksanakan, Rabu (25/5/2022).
Pelepasan Balon tersebut disaksikan oleh Wakil Bupati TTU Drs. Eusabius Binsasi, para Asisten, Ketua TP PKK Kabupaten TTU Ny. Dra. Elvira Ogom, Penjabat Sekda TTU Fransiskus Bait Fay, S.Pt., M.Si, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Laode Irwan Halim S.I.P, M.Tr (Han), dan para Pimpinan OPD lingkup Setda TTU.
Pemerintah Kabupaten TTU Gelar Upacara Pencanangan BBGRM 2022
Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, Jumat (20/5) menggelar upacara dalam rangka pencanangan bulan bakti gotong royong masyarakat (BBGRM) ke-19 yang dirangkaikan dengan hari kesatuan gerak PKK ke- 50 dan hari keluarga nasional ke-25 tingkat KabupatenTTU 2022.
Bupati Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, Drs. Juandi David memimpim secara langsung pencanangannya dengan upacara yang dilaksanakan di halaman Kantor Lurah Kefamenanu Selatan, Jumat (20/5/2022).Dalam kata sambutannya, Bupati Juandi mengatakan patut disyukuri beberapa kegiatan dapat dilakukan kembali setelah dua tahun tidak diselenggarakan karena pandemi covid-19.
Baca Selengkapnya : Pemerintah Kabupaten TTU Gelar Upacara Pencanangan BBGRM 2022