Kabupaten Timor Tengah Utara adalah salah satu Kabupaten dari 6 (enam) Kabupaten/Kota yang ada di daratan Timor dan 22 (dua puluh dua) Kabupaten/Kota di Provinsi Nusa Tenggara Timur. Kabupaten Timor Tengah Utara terletak diantara 9º 02’ 48’’ LS – 9º 37’ 36’’ LS dan antara 124º 04’ 02’’ BT – 124º 46’ 00’’ BT. Secara administratif Kabupaten TTU memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut:
- Sebelah Utara : berbatasan dengan Negara Republik
Demokratik Timor Leste (RDTL) dan Laut
Sawu - Sebelah Selatan : berbatasan dengan Kabupaten Belu,
Kabupaten Malaka dan Kabupaten Timor Tengah Selatan - Sebelah Timur : berbatasan dengan Kabupaten Belu dan
Kabupaten Malaka - Sebelah Barat : berbatasan dengan Kabupaten Timor
Tengah Selatan dan Kabupaten Kupang